Kecamatan Martapura Timur berhasil merampungkan pergeseran logistik Pilkada 2024 ke semua penjuru desa. Foto-Ma’rifah/ SUARAMILENIAL |
SUARAMILENIAL.ID, MARTAPURA - Kecamatan Martapura Timur berhasil merampungkan pergeseran logistik Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 ke semua penjuru desa.
Pergeseran logistik itu dilakukan tanpa kendala di lapangan.
“Alhamdulillah pagi tadi sudah kita laksanakan apel dalam rangka kesiapan pergeseran logistik Pilkada ke semua desa,” ucap Camat Martapura Timur, Guslan saat ditemui awak media, Selasa (26/11) siang.
Ia menyebut, jumlah TPS di Martapura Timur sebanyak 62 dari 20 desa. Sedangkan jumlah kotak suara sebanyak 124.
“Untuk bilik kotak suara sendiri berjumlah 248 bilik. Jumlah pemilih yang mempunyai hak pilih nya di Martapura Timur 22.219 orang pemilih,” kata Guslan.
Ia mengimbau kepada masyarakat agar menggunakan hak pilih dan jangan golput.
“Kepada para petugas di lapangan, bertugaslah secara profesional dan jaga netralitas,” pungkasnya.
Reporter : Ma’rifah
Editor : Muhammad Robby