Pilkada 2024: Polresta Banjarmasin Terjunkan 534 Personel dalam Operasi Mantap Praja Intan

Polresta Banjarmasin menggelar Operasi Mantap Praja Intan 2024 di halaman Mapolresta Banjarmasin, Jumat (24/8) pagi. Foto-Amrullah/SUARAMILENIAL

SUARAMILENIAL.ID, BANJARMASIN - Menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada), Polresta Banjarmasin menggelar Operasi Mantap Praja Intan 2024 di halaman Mapolresta Banjarmasin, Jumat (24/8) pagi.


Apel tersebut dipimpin oleh Kapolresta Banjarmasin Kombes Pol Cuncun Kurniadi dan turut dihadiri Ketua KPU Kota Banjarmasin Rusnailah, serta forkopimda Kota Banjarmasin.


Kapolresta Banjarmasin, Kombes Pol Cuncun mengatakan operasi ini dilaksanakan pada 24 Agustus hingga 31 Desember.


“Kita menyediakan 534 personel gabungan yaitu Kodim Banjarmasin, Polda Kalsel, Satpol PP, dan Dishub setempat,” ucapnya kepada SUARAMILENIAL.ID di lokasi.


Ia menjelaskan, tujuan opeasi ini untuk pengamanan Pilkada Serentak 2024 sekaligus pengecekan kesiapan sarana prasarana dan personel.


”Alhamdulillah dari rekan rekan lihat kita siap melaksanakannya,” pungkasnya.


Reporter : Amrullah

Editor      : Muhammad Robby 

Lebih baru Lebih lama