Resmi! Suwon Lepas Pratama Arhan ke Timnas Indonesia

 

Pratama Arhan. Foto-net

SUARAMILENIAL.ID, BANJARMASIN - Suwon FC resmi melepas Pratama Arhan untuk membela Timnas Indonesia dalam menghadapi Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Timnas Indonesia akan melawan Vietnam sebanyak dua kali dalam lanjutan babak kualifikasi Grup F zona Asia. 

Laga pertama akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta pada 21 Maret. 

Kemudian laga kedua berlangsung di Stadion My Dinh, Hanoi pada 26 Maret.

"Kami dihubungi tentang daftar pemain Timnas Indonesia yang berpartisipasi di putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Vietnam. [Pratama] Arhan terpilih ke dalam skuad Timnas Indonesia untuk bertanding di putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026," tulis Suwon FC di Instagram.

Selain Arhan, Suwon FC juga melepas salah satu pemainnya, Kyung won Kwon untuk membela timnas Korea Selatan menghadapi Thailand di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Saat ini, Arhan belum mencatat debut di laga resmi bersama Suwon FC. 

Sejak bergabung dengan klub kasta tertinggi Liga Korea itu, sosok Arhan belum tampak di lapangan.

Sejauh ini liga Korea sudah menjalani dua pekan pertandingan. 

Arhan belum dipanggil ke skuat utama tim asuhan Kim Eun Jung tersebut.

Dari dua pertandingan, Suwon FC mencatat satu kemenangan dan satu kali imbang. 

Torehan empat poin membawa mereka ke peringkat keempat klasemen sementara K League 1.

Hasil itu didapatkan setelah Suwon FC menang 1-0 atas Incheon pada 2 Maret lalu. 

Kemudian mereka ditahan imbang 1-1 oleh Jeonbuk pada 9 Maret lalu.

Reporter : Newswire

Editor : Muhammad Robby

Lebih baru Lebih lama