Desk Ekonomi Kalsel Melaju ke Semifinal Kejuaraan Bulu Tangkis Jilid II Antarwartawan

Tim badminton desk ekonomi Kalimantan Selatan. Foto-Istimewa


SUARAMILENIAL.ID, BANJARMASIN - Tim badminton desk ekonomi Kalimantan Selatan berhasil melaju ke semifinal usai membungkam desk Polresta Banjarmasin dengan skor 3-0 dalam Kejuaraan Buku Tangkis Jilid II Antarwartawan, Jumat (29/9).


Di gim pertama sektor tunggal putra, tim desk ekonomi menurunkan pemain senior Kamardi. 


Sedangkan desk Polresta Banjarmasin mengandalkan Tius.


Alhasil, Kamardi unggul dua set sekaligus dengan poin 21-16 dan 21-10.


Sementara di gim kedua sektor ganda campuran, desk ekonomi Kalsel memainkan Muhammad Bulkini dan Eka.


Adapun desk Polres Banjarmasin diisi pasangan Zainal Helmi dan Nina.


Dalam laga tersebut, lagi-lagi tim desk ekonomi tampil perkasa dengan poin 21-15 dan 21-8.


Di gim terakhir sektor ganda putra, tim desk ekonomi menurunkan pasangan Kamardi dan Randi.


Di sisi lain, desk Polresta Banjarmasin memasang duet maut Gunawan alias Gugun dan Ari Tonga.


Lagi-lagi desk Polresta Banjarmasin dibuat tak berdaya. 


Mereka takluk dua set sekaligus dengan poin 21-13 dan 21-7.


Dengan hasil ini, tim desk ekonomi Kalsel berhak melaju ke semifinal.


Mereka akan bertemu desk Pressroom DPRD Kalsel. (ry)


Lebih baru Lebih lama